Senin, 31 Desember 2012

Ada yg tau apa itu kesempatan?  kesempatan adalah peluang yg diberikan kepada mereka yg berusaha. kesempatan selalu datang kapan saja, selalu datang kepada mereka yg membutuhkannya.
Ada banyak kesempatan didunia ini, tapi diantara banyak kesempatan tersebut hanya satu yg sering kita impikan untuk mendapatkannya, yaitu kesempatan kedua-dalam hal ini kesempatan cinta-haha tentu saja karna kita hidup dikelilingi oleh rasa cinta dan kesempatan.

Banyak yg bilang kesempatan kedua adalah peluang yg diberikan setelah kita berbuat kesalahan, kesempatankedua adalah peluang yg tidak boleh disia-siakan, tapi apa jadinya jika setelah kita mendapat kesempatan kedua kita masih tetap mengalami hal yg sama-sakit hati-masalah yang sama?
Semua manusia rata-rata mempunyai sifat keegoisan yg tinggi, munafik jika kita bilang kita tidak egois. kita menginginkan kesempatan kedua tp tidak berusaha untuk berubah. kita memberikan kesempatan kedua tapi tidak mau melihat kekurangan dari kita sendiri bukan hanya dia-yang kita berikan kesempatan.

Pernahkah kalian berpikir "buat apa mngemis kesempatan? ini sudah terjadi, yang lalu biarlah berlalu" pernahkah? pastinya tidak pernah karna kita terlalu egois terhadap diri dan perasaan sehingga rela mengemis kesempatan tanpa memandang harga diri. jujur saja, dulu saya pernah melakukannya, tapi setelah dipikir betapa bodohnya saya saat itu. mengemis kesempatan kedua padahal saya sadar ada banyak kesempatan diluar sana yang bisa membuat saya bahagia daripada dia-sang pemberi kesempatan. Tapi memang saat itu saya lagi stress nggak tau mau ngapain lagi dan pada akhirnya berbuat seperti itu*bodoh sekali*
tapi pada akhirnya saya mengerti, kesempatan kedua tidak selalu menjadikan kesalahan pada masa lalu menjadi kebaikan, kesakitan dimasa lau menjadi kebahagiaan, dan kesempatan kedua bukan diminta dengan cara mengemis! jika benar dia-sang pemberi kesempatan kedua benarbenar menyayangi kita apa adanya dia tidak akan membiarkan kita mengemis tapi memberikan kesempatan dengan tulus meskipun dengan beberapa syarat-tentu saja.
karna tidak ada yang tega melihat orang yg dia kasihi mengemis kepada dirinya! memperbodoh diri dan merendahkan harga diri.

Seharusnya kita berpikir, jika kita menghadapi masalah besar-bisa dalam hal cinta-bukan kesempatan kedua yang kita harapkan, tapi perubahan diri. Perubahan diri menjadi lebih baik, memperbaiki kesalahan agar tidak jatuh ke jurang yang sama, karna tanpa kita sadari secara tidak langsung dari perubahan inilah kesempatan itu datang :))))))

Tidak ada komentar:

Posting Komentar